4. I See U (2019)
I See You merupakan sebuah film thriller misteri yang dirilis pada tahun 2019 dan disutradarai oleh Adam Randall. Cerita ini berlatar di sebuah kota kecil yang tenang, di mana kehidupan keluarga Harper terlihat sempurna. Detektif Greg Harper sedang sibuk menyelidiki serangkaian penculikan anak yang mengguncang komunitas tersebut.
Di sisi lain, Jackie Harper, istrinya, berusaha menjaga keseimbangan antara pekerjaannya dan peran sebagai ibu bagi putra remaja mereka, Connor. Namun, segalanya menjadi semakin aneh ketika Greg dan rekan-rekannya menemukan tanda-tanda bahwa ada seseorang yang telah masuk ke dalam rumah mereka.
Dalam alur cerita yang semakin rumit, twist tak terduga muncul, mengubah pandangan penonton tentang keseluruhan kisah. Penasaran, bukan? Cus, langsung nonton!
5. Don’t Look Now (1973)
Dari banyaknya film horor dengan plot twist, Don’t Look Now dianggap sebagai salah satu yang paling mengagumkan. Cerita ini mengikuti pasangan yang sedang berduka karena kehilangan anak mereka.
Namun, sebuah insiden membuat mereka yakin bahwa anak mereka masih hidup. Alur cerita yang kompleks membuat penonton ikut merasa kebingungan seperti tokoh utama dalam film.
Twist yang muncul di akhir film memberikan dimensi baru pada Don’t Look Now. Twist ini tidak hanya menambah kedalaman pada adegan-adegan awal film, tetapi juga mengubah persepsi penonton terhadap seluruh cerita. Nyesel deh kalau nggak nonton!
6. The Others (2001)
Film ini mengisahkan tentang Grace, seorang ibu yang sangat religius, bersama anak-anaknya. Mereka hidup dalam ketegangan di masa Perang Dunia II, dengan Grace menanti kepulangan suaminya yang hilang sambil melindungi anak-anak dari penyakit langka yang membuat mereka tidak boleh terkena sinar matahari.
Seiring berjalannya waktu, kejadian mengerikan yang mereka alami membuat Grace yakin bahwa kekuatan supernatural sedang mengganggunya di rumah baru mereka.
Banyak penonton awalnya terkecoh dan mengira bahwa film horor ini memiliki alur cerita yang biasa, sampai mereka menyaksikan bagian akhirnya.
Twist di akhir film ini tidak hanya mengejutkan, tetapi juga memberikan rasa puas dan kelegaan kepada para penonton.
7. Malignant (2021)
Terakhir, ada Malignant, film horor yang sempat viral beberapa waktu lalu. Film horor supernatural karya James Wan ini meraih tempat yang spesial bagi pecinta film horor. Seperti biasa, James Wan memang selalu apik dalam menyutradarai film horor.
Film ini menceritakan kisah Madison, seorang wanita yang dihantui oleh penglihatan mengerikan yang berkaitan dengan masa lalunya yang kelam.
Dimulai dengan Madison, yang sedang hamil dan mengalami ketegangan dalam hubungannya dengan suaminya, Derek. Suatu malam, Madison menyaksikan serangan brutal yang membuatnya terluka dan kehilangan bayinya. Setelah pulih, ia mulai mendapatkan penglihatan-penglihatan mengerikan tentang pembunuhan yang terjadi di berbagai tempat.
Dalam usahanya untuk memecahkan misteri di balik penglihatan-penglihatan tersebut, Madison menemukan keterkaitan mengejutkan antara trauma masa kecilnya dan kejadian-kejadian mengerikan yang kini dialaminya dan mengungkap rahasia gelap yang telah lama tersembunyi.
Itu dia 7 rekomendasi film horor dengan plot twist terbaik yang bisa masuk ke dalam list tontonan untuk menemani hari weekend kamu.
Jangan lupa untuk siapkan camilan terbaik saat menonton, ya! Selamat Menonton!
Leave a Reply